CIPORANG – Bupati Kuningan H Acep Purnama, S.H., M.H mencanangkan pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) Kabupaten Kuningan di Posyandu Melati 1, Kelurahan Ciporang, Kecamatan Kuningan, Selasa, 9 Agustus 2022.
Saat sambutan, Bupati mengimbau para ibu yang memiliki anak balita untuk mengikuti program imunisasi gratis dari pemerintah ini.
Bupati berharap, dengan imunisasi ini anak-anak kita dapat terhindar dari berbagai penyakit yang berbahaya.
Ikut menyaksikan kegiatan ini, Ketua TP PKK Hj Ika Siti Rahmatika, S.E, Perwakilan Forkopimda, Camat Kuningan Didin Bahrudin, S.Sos., M.Si dan undangan lainnya.